Run for Education 2017
Goodtohealth.com. Run for Education 2017 telah dilaksanakan untuk ketiga kalinya pada hari Minggu, 21 Mei 2017 di Bintaro Jaya Xchange Mall dan diikuti oleh 2146 peserta.
Acara dibuka oleh Presiden Universitas Pembangunan Jaya Bapak Ir. Edmund Sutisna, MBA dan Wakil rektor Universitas Pembangunan Jaya Prof. Dr. Ir. Emirhadi Suganda, M.Sc tepat pada pukul 06.00 WIB. Run for Education 2017 juga merupakan sebuah acara lari tahunan dan ajang beramal bagi dunia pendidikan yang diselenggarakan oleh program studi Ilmu Komunikasi angkatan 2014.
Acara ini juga berlangsung bersamaan dengan HUT Jaya yang ke-55 dengan dukungan utama dari Jaya Real Property (JRP). Pada tahun ini, Run for Education mengusung tema “Color Rain” yang juga selaras dengan tema ulang tahun Jaya tahun ini yaitu Cheerful. Hal ini ditunjukkan diakhir acara, di main stage acaraRun for Education 2017, Bintaro Jaya Xchange Mall, ada pesta hujan holy powder warna warni yang diiringi oleh performance dari DJ Aminuha.
Total donasi sejumlah Rp. 177.735.000 akan dibagikan kepada 2 yayasan pendidikan, yaitu Yayasan Pemimpin Anak Bangsa dan Yayasan Maleo. Hal ini juga diutarakan oleh Prof. Dr. Ir. Emirhadi Suganda, M.Sc selaku wakil rektor Universitas Pembangunan Jaya yaitu “tahun ini, Run for Education 2017 akan membagikan hasil donasi kepada 2 yayasan pendidikan, yang mana donasi tersebut juga diharapkan dapat membantu serta memajukan pendidikan di Indonesia”.
Run for Education pertama kali diselenggarakan oleh mahasiswa dan mahasiswi Ilmu Komunikasi Universitas Pembangunan Jaya pada tahun 2015 silam dengan tema “Run to 80’s” yang diikuti oleh 1500 peserta. Di tahun 2016, Run for Education mengusung tema “Galaxy” yang diikut oleh 3000 peserta. Tahun ini merupakan tahun ketiga Run for Education dengan harapan acara berjalan lebih baik dan mendatangkan manfaat bagi dunia pendidikan.
Belum ada Komentar untuk "Run for Education 2017"
Posting Komentar